Kamis, 13 November 2014

Sedikit Cerita ku

       Akhir-akhir ini aku hanya merasa ada yang berbeda dari diriku biasanya. Aku sekarang lebih susah untuk berkonsentrasi dalam belajar, aku susah mengingat, aku susah memahami pelajaran, dan yang terlebih adalah sekarang aku lebih cepat lelah dan mengantuk,mungkin memang karena tugas yang menuntutku untuk tidak tidur cepat seperti pada saat masih sekolah dulu,sekarang aku terbiasa tidur dini hari sekitar jam 2 pagi.  Laporan,makalah dan tugas-tugas lainnya yang selalu memanggil dan mendesak untuk segera di kerjakan. Hampir  seluruh waktu dirumah dihabiskan untuk mengerjakan tugas dan laporan praktikum,bahkan untuk sekedar membaca buku pelajaran pun hampir tidak sempat. Aku sadar aku belum terbiasa dengan kondisi seperti ini,aku juga sadar aku belum bisa mengatur waktu,belum terbiasa dengan tugas yang banyak sehingga membuatku sedikit aneh dan berbeda,membuatku sulit untuk berkonsentrasi. Aku jadi gampang marah dan tersinggung,mungkin karena lelah dan terlalu banyak pikiran. Tidak sedikit yang menganggap aku berubah ketika aku mulai kuliah hingga sekarang, teman-teman bilang aku sekarang susah diajak bercanda,aku lebih serius dan kaku jika diajak bercanda. Aku ingin sekali tidak menjadikan lingkungan baru sebagai alasan kenapa aku berubah, tapi ini lah kenyataannya memang lingkungan yang membuatku berubah, aku harus beradaptasi dengan lingkungan baru,namun sampat saat ini aku belum terbiasa. Segala yang ku bayangkan sebelum aku benar-benar kuliah tidak benar-benar ada di lingkungan nyata. Kuliah tidaklah semudah yang ku harapkan,bahkan jauh lebih sulit daripada yang  bayangkan.

    Beberapa hari ini aku telah menjalani ujian tengah semester yang pertama dibangku perkuliahan,beberapa mata kuliah mampu ku kerjakan,mudah mungkin memang tidak tapi paling tidak aku mampu mengerjakan semua soal dengan usaha maksimalku dan dengan jujur. Tapi tidak untuk hari ini, aku hanya berbekal ilmu seadanya walaupun aku sudah belajar hingga larut malam,namun tidak ada satu soalpun yang bisa ku jawab dengan yakin,semua soal hanya terjawab dengan seperempat keyakinan,aku merasa semua materi yang ku baca tidak ada yang menempel diotakku sehingga aku sangat kesulitan untuk mengerjakannya. Aku sadar usaha belum maksimal untuk mata kuliah ini, mata kuliah jurusan ku sendiri. Inilah yang membuatku merasa sangat kecewa dengan diri sendiri. Aku selalu meletakkan harapan setinggi-tingginya yang aku bisa tapi hari ini aku merasakan satu hal yang sangat menyakitkan,aku kecewa dengan diriku hari ini. Aku merasa sangat gagal,bahkan diawal perjuanganku di bangku kuliah, terlebih yang sangat membuatku kecewa adalah karena tidak mampu menjawab soal middle test jurusan yang menjadi pilihanku. Tapi semua sudah terlambat,semua sudah dilewati dan Aku hanya bisa menyesali serta berjanji untuk memperbaiki semuanya,agar perasaan sakit seperti ini tidak akan pernah lagi aku rasakan terlebih untuk ujian selanjutnya. aku akan berusaha sekuat tenaga ku untuk memberikan yang terbaik bukan hanya untukku tapi untuk Mama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar